-->

Lidah Buaya dalam Islam untuk Kesehatan Mata dan Kulit

Kabare Minggir - Lidah buaya memiliki banyak manfaat baik ketika dikonsumsi maupun sebagai obat luar. Mengkonsumsi lidah buaya ketika perut dalam kondisi kosong dipercaya bisa membantu melancarkan pencernaan dan detoksifikasi. Biasanya lidah buaya dikerok diambil daging daunnya dan dicampur dengan madu.

aneka manfaat lidah buaya
Lidah Buaya (pixabay.com)


Selain itu sebagai obat luar lidah buaya bisa membantu mengobati penyakit mata. Caranya daging dauh diambil bagian yang berlendir dan dioleskan ke mata. Ternyata pengobatan semacam ini pernah dilakukan pada zaman Nabi Muhammad SAW. 

Seperti disebutkan dalam sebuat riwayat dari Nabih ibn Wahb, dia berkata, “Kami bepergian bersama Abban ibn Utsman. Ketika kami sampai di Milal, Umar ibn Ubaidillah terkena penyakit mata. Ketika kami melanjutkan perjalanan sampai ke Rauha’, sakitnya semakin parah, maka masalah ini diadukan kepada Abban ibn Utsman. 

Abban lalu memerintahkan Umar untuk mengolesi kedua matanya dengan lidah buaya, karena Utsman pernah mendengar dari ayahnya bahwa Rasulullah bersabda mengenai lelaki yang terserang penyakit mata saat ihram, ‘Olesilah keduanya dengan tanaman ash-shabr (lidah buaya)!” (HR. Muslim).

Baca Juga : 5 Hal Pentingnya Menjaga Kesehatan Mulut

Sedangkan dalam hadis yang lain disebutkan bahwa Ummu Salamah pernah menggunakan lidah buaya, kemudian ditanya oleh Nabi Muhammad SAW.

Ummu Salamah menceritakan, “Rasulullah masuk menemuiku ketika Abu Salamah meninggal dan aku mengolesi diriku dengan tanaman lidah buaya, maka beliau bertanya, Apa ini, wahai Ummu Salamah? Aku menjawab, ‘Ini hanya lidah buaya wahai Rasulullah, tidak ada wewangian padanya.” 

Rasulullah bersabda, ‘Sesungguhnyaitu dapat membuat wajah awet muda, maka jangan engkau pakai kecuali malam hari. Janganlah kamu bersisir dengan wewangian atau pacar (inai), karena itu termasuk dalam mewarnai dengan celupan.”

Aku berkata, “Dengan apa aku bersisir, wahai Rasulullah?” Beliau menjawab, ‘Dengan daun bida engkau tutup kepalamu dengannya” (HR. An-Nasa’i).

Lidah Buaya dalam Penelitian Modern

Selain membantu mengobati penyakit pada mata. Lidah buaya juga terbukti bisa membantu menyembuhkan luka bakar. Sehingga di Amerika, salep yang terbuat dari lidah buaya ini dijual bebas.

Bagi penderita penyakit Gerd juga bisa mengkonsumsi lidah buaya. Tekstur daging lidah buaya yang lembut dan halus terbukti membantu dalam mengurangi penyakit yang diakibatkan saluran pencernaa. [KM/02]


LihatTutupKomentar