-->

Melihat Fasilitas Toilet Mewah Seharga 5 Milyar di Yogyakarta


Melihat fasilitas toilet mewah yang dibangun dengan dana 5,7 milyar yang terletak di depan perwakilan Bank Indonesia (BI) Yogyakarta. Toilet ini dirancang sebagai bangunan di bawah tanah sehingga pengguna harus menuruni tangga. Bukan hanya toilet, tetapi tersedia juga ruang khusus laktasi dan difabel.

Fasilitas Toilet Mewah di Dekat Malioboro
(Sumber: Net TV)

Lantai dan dinding terbuat dari granit, dan didatangkan langsung dari Semarang. Dengan luas 250-300 meter, toilet ini dilengkapi dengan AC, alarm, tata suara, serta instalasi air limbah. Untuk keamanan juga dipasangi dengan CCTV. Bagi yang tidak terbiasa dengan kloset duduk jangan khawatir karena disediakan kloset duduk.

Toilet mewah Yogyakarta atau toilet underground ini secara kesluruhan toillet umum ini memiliki 12 toilet perempuan, 6 toilet pria, 10 urinoir, 1 ruang laktasi dan 1 toilet khusus difabel.

Dibuka pada 2018 lalu, dioperasikan mulai jam 09.00 pagi sampai 21.00. Pemda tidak memungut biaya alias gratis. Bagi difabel tersedia lift khusus untuk menuruni tangga. Pembangunan toilet umum ini diharapkan bisa mendukung pariwisata Yogyakarta terutama di sekitaran Malioboro. Mengingat kawasan ini menjadi destinasi utama dari para wisatawan. [KM/03]

LihatTutupKomentar