-->

Cerdas dan Menghibur, Inilah 30 Tebakan Masuk Akal Ala Dwiki Mic

Pemilik akun @dwikialjawi membuat thread tebak-tebakan yang cukup menghibur. Meskipun lucu, tetapi tetap masih bisa masuk akan alias tidak asal ceplas-ceplos.

Cerdas dan Menghibur, Inilah 30 Tebakan Masuk Akal Ala Dwiki Mic


Berikut tebak-tebakan cerdas dan menghibur yang dirangkum oleh Dwiki Mic melalui akun twitternya @dwikialjawi ia menuliskan beragam tebak-tebakan yang juga dibalas dengan tebak-tebakan pula oleh para netizen.

1. Warnanya merah, jalannya mundur melingkar, apakah itu?
Obat nyamuk
2.  Lahir di Arab, besar di Arab, tapi nggak bisa bahasa Arab, apakah itu?
Unta.
3. Kalo hitam dibilang bersih, tapi kalo putih dibilang kotor, apakah itu?
Papan tulis (blackboard).
4. Hewan apa yang paling nggak sopan?
Kutu rambut, soalnya suka nginjek-nginjek kepala orang.
5. Hewan apa yang matanya, mulutnya, hidungnya dikaki?
Kodok keinjek
6. Sebutkan sebuah kalimat yang dibaca dari kanan maupun kiri tetap sama bacanya!
Kasur ini rusak 
7.Dimasukkin malah keluar, apakah itu?
Kancing baju.
8. Nyarinya pake usaha, begitu udah dapet dibuang, apakah itu?
Upil.
9. Kenapa banyak kendaraan berhenti saat lampu merah?
Karena direm.
10. Ada 2 nyawa dalam satu tubuh, apakah itu?
Ibu hamil
11. Satu kilogram besi dan satu kilogram kapas beratan mana? 
Sama aja lah, kan sama-sama 1kg
12.Lampu apa yang kalo dipecahin keluar orang?
Lampu tetangga.
13. Ada nggak orang yang cukur rambut tiap hari tapi nggak botak-botak?
Ada, tukang cukur.
14.Yang jual nggak doyan, yang doyan nggak beli, yang beli nggak doyan, apakah itu?
Rumput.
15. Yang jual tidak pakai, yang pakai tidak usah beli, yang beli justru tidak pakai apakah itu?
Batu nisan.

16. Kalo naik malah turun kalo turun malah naik, apakah itu?
Tukang becak, kalo jalannya naik dia turun buat dorong, kalo jalannya turun dia naik
17. Pintu apa yang didorong nggak bakalan pernah bisa terbuka?

Pintu yang ada tulisannya geser

18. Kakinya dikepala, tangannya dikepala, kepalanya dikepala, apakah itu??
Kutu
19. Ada lima orang berjalan menggunakan satu payung kecil tetapi anehnya tidak seorang pun dari mereka basah kehujanan, kenapa?
Karena tidak hujan
20. Mengapa burung terbang ke selatan saat musim dingin?
Karena jika harus berjalan terlalu jauh
21. Ayam apa yang bisa bertelur di kadang macan, di kadang bebek, di lembah, di gunung, di lembah, intinya di semua tempat ia bisa bertelur?
Ayam betina
22. Kenapa Superman bajunya pake huruf S?
Karena kalau pake M atau XL kegedean
23. Saya punya lima buah jeruk kamu minta satu, sisanya berapa?
Ya tetap lima soalnya kamu tidak aku kasih


Beberapa Netizen memberikan tanggapan dengan mengajukan tebak-tebakan juga.
Akun @sunsensinson
24. Kalo Dipotong malah semakin tinggi?
Celana

Akun @Wulidanrl
25. Kalo dibeli warnannya hitam, kalo digunakan warnanya merah, kalo di buang warnanya abu2
Arang
Akun @satpamsurga
26. Buah apa yang bikin bingung?
Jawabanya 
Jeruk
Hayo pasti bingungkan??Wajah menangis kencang

Akun @drimm_
27. Ada orang ketembak telunjuknya doang tapi langsung mati, kenapa?
Soalnya dia lagi ngupil

Akun @laapndk
28. Kenapa ginjal ada 2 ?
Karna kalo 1 namanya ganjil

29. Kenapa kalau sedang berfikir orang biasa memegang jidatnya?
Ya jelaslah, masa memegang jidat orang lain!

30. Anaknya pakai baju, ibunya malah ngga pakai baju, apakah itu?
Bambu

Akun @galgadelz
31. Kenapa ada salah satu pejuang kemerdekaan yang udh ditembak berkali kali tapi ga mati mati?
Ya karna ga kena.

32. Mati di atas, hidup juga di atas ?
Lampu.

Akun @nhrd_9
33. Sayuran yang tetap panjang walau dipotong-potong
Kacang panjang

Semoga menghibur
Sumber: Akun Twitter @dwikialjawi

LihatTutupKomentar