-->

Kejurda Catur DIY, Siswa SD Muh Klepu Harumkan Sleman

Minggir--Siswa SD Muhammadiyah Klepu, Sendangmulyo, Minggir, Ahnaf Zubair Abdullah (7 tahun) turut mengharumkan nama Kabupaten Sleman pada ajang Kejuaraan Daerah (Kejurda) Catur tingkat Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY),  Minggu (18/8), di Sleman City Hall. 

Ahnaf (dua dari kanan) Siswa SD Muhammadiyah Klepu
Juara 3 Catur Kejurda DIY

Putra pertama pasangan suami istri Rahman Wahyudi dan Isti Fitriyani itu berhasil meraih peringkat III Kejurda DIY kelompok G untuk umur 7 tahun ke bawah. Pada 28 Juli lalu, dia mengikuti Kejurkab Sleman dan mendapat juara III. Selanjutnya juara I, II dan III dikirim mewakili Kabupaten mengikuti Kejurda Catur DIY.



Penasaran kok Ahnaf bisa bermain catur?  Berikut kisahnya.

Berawal dari keinginan bermain game saat masih TK, maka untuk mengalihkan keinginan tersebut dibelikan papan catur kayu kemudian diajari dan diajak main catur.  Karena kesulitan memahami langkah kuda maka Ahnaf diperbolehkan main game hanya game catur. Setelah beberapa kali main game catur trus mengajak main catur dan langkah-langkah sudah benar sering main catur.

Baca Juga : TK ABA Klepu Kembali Raih Prestasi di Lomba Angklung

“Setelah kelas satu SD mendapat informasi dari sekolahan disuruh mengikuti program seleksi olahraga bakat usia dini program Dispora untuk anak kelas tiga sampai lima, "ujar ibunda Ahnaf,  Isti. 

Ahnaf  mulai latihan 27 September 2018 dan sejak pertengahan Oktober mulai latihan  catur di sekolah catur ASCC Seyegan.

Pada 25 November mengikuti turnamen Kinderstation Cup untuk DIY Jateng kategori kelas I s/d III SD. Pada tanggal 20-21 mengikuti POPDA tahun 2019 Kabupaten Sleman kategori SD s/d SMU. Selanjutnya 14 Maret mengikuti O2SN tahun 2019. [KM/08 || nad]
LihatTutupKomentar